AZHARI, FAJRI (2021) APLIKASI MONITORING DAN CONTROLLING NETWORK MIKROTIK PADA PROGRAM STUDI TEKNOLOGI INFORMASI POLITEKNIK NEGERI TANAH LAUT. Diploma thesis, Politeknik Negeri Tanah Laut.
TA FAJRI AZHARI bismillah.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Kebutuhan akan akses internet sangatlah penting terutama dalam perguruan tinggi. Baik kebutuhan akademik maupun non akademik untuk mencari informasi, artikel, pengetahuan terbaru atau bahkan hanya untuk chating. Layanan internet yang digunakan masih belum optimal karena dalam pemakaiannya terjadi overload atau kelebihan dalam penggunaan yang artinya akses internet yang disediakan tidak sesuai dengan jumlah pengguna yang biasa disebut dengan bandwidth. Monitoring dan controlling bandwidth sangat diperlukan demi terciptannya akses yang cepat dan fleksibel agar memaksimalkan koneksi internet sesuai dengan kebutuhan. Monitoring dan controlling bandwith yang sangat mudah dan efisien digunakan oleh setiap penyedia layanan jasa internet karena salah satu manfaatnya yaitu pengguna akan mendapatkan bandwidth dengan ukuran yang sama tanpa mengganggu bandwidth dari pengguna yang lain. Monitoring dan controlling bandwidth pada Politeknik Negeri Tanah Laut masih kurang efesien karena tidak sesuai kebutuhan. Solusi dari permasalahan tersebut dapat diselesaikan dengan sistem yang dapat monitoring dan controlling bandwidth. Tampilan hotspot pada sistem dibuat menggunakan bahasa pemrograman PHP, dan perancangannya menggunakan Flowchart. Aplikasi Monitoring dan Controlling Network Mikrotik Pada Program Studi Teknologi Informasi Politeknik Negeri Tanah Laut dapat membantu terciptannya akses yang cepat dan fleksibel agar emaksimalkan koneksi internet sesuai dengan kebutuhan. Hasil pengujian blackbox menujukkan semua fungsionalitas dari sistem berjalan dengan baik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Manajemen Bandwidth, Hotspot, layanan Internet, Router Mikrotik |
Subjects: | ZX Computing > CIS Information Systems ZX Computing > CIT Information Technology |
Divisions: | D3 - Teknologi Informasi |
Depositing User: | Arip Aprianto |
Date Deposited: | 25 Nov 2024 08:25 |
Last Modified: | 26 Nov 2024 02:19 |
URI: | https://eprints.politala.ac.id/id/eprint/46 |